Bagaimana merubah Color dari grafik yang ada di Report Sales Graph, berikut ini langkah-langkah nya :
1 . Buka laporan Sales Graph / Laporan Penjualan Tahunan, dari Menu Report | Indext To Report | Sales Report | Sales Graph
2. Di laporan tersebut akan tampil grafik dengan warna default nya Accurate. Jika kita ingin mengganti warnanya, silahkan klik Menu Designer, maka akan tampil seperti gambar di bawah :
3. Setelah Muncul tampilan Designer, double-click pada bagian tampilan grafiknya maka akan muncul Chart Editor pilih menu Bar. Setelah itu pilih ke bagian Series Color Tentukan warna yang di inginkan misalnya memilih warna blue, klik Ok.
4. Kemudian pilih menu File | Save As ketikan nama file dari laporan yang barusan di modif.
5. Jika sudah di save, sekarang cara untuk import laporannya dari Menu Report | Indext to Report | Design Report Files
Klik sekali di kolom yang ada di bagian kanan, hingga menu Import diatas aktif, klik menu Import tsb, browse kemana file report yang sudah kita design tadi disimpan, klik Open :
6. Maka akan muncul tampilan laporannya dengan warna yang sudah diubah. Untuk tanggal report bisa di set dari Menu Modifikasi, setelah tanggal di set klik Ok. Untuk berikutnya jika diperlukan report ini dengan warna yang sudah di modif, kita buka dari Report Terdesign.